Hard Cover Skripsi
Analisis berat badan pada bayi BBLR di Ruang Perinatologi Rumah Sakit Penyakit Infeksi Prof. DR. Suliantisaroso Jakarta Tahun 2010
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
FAKULTAS KEDOKTERAN DAN KESEHAAN
PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN
Riset Keperawatan, April 2010
Nama : Esti Kusuma Rahayu
NIM :2008727008
Judul : Analisis Berat Badan Pada Bayi BBLR Di Ruang Perinatologi
RSPI Prof. DR. Sulianti Saroso Jakarta Tahun 2010
Halaman : 39 halaman + tabel + lampiran
- ABSTRAK
Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa periode keemasan anak adalah dimulai pada 3
tahun pertama pertumbuhannya. Hal itu harus didukung dengan perawatan semenjak
dalam kandungan hingga dilahirkan. Bayi B B L R adalah bayi yang lahir dengan berat
badan kurang dari 2500 gram tanpa memperhatikan usia gestasi. Bayi B B L R
membutuhkan nutrisi yang adekuat untuk pertumbuhan dan perkembangan karena dapat
menyebabkan munculnya penyakit degeneratif di masa dewasa. Tujuan dari penelitian
ini adalah untuk mengetahui perbandingan berat badan dengan pemberian nutrisi pada
BBLR. Desain penelitian yang digunakan adalah observasional analitik . Populasi yang
digunakan adalah bayi B B L R yang dirawat di Ruang Perinatologi RSPI Prof. DR.
Sulianti Saroso Jakarta.
Analisa dilakukan dengan cara analisa univariat dengan menggunakan distribusi
frekuensi
Hasil analisis menunjukkan ada peningkatan berat badan yang signifikan pada bayi
BBLR dengan nutrisi yang adekuat yaitu sebanyak 5 bayi meningkat >300 gram.
Saran dari penelitian ini adalah untuk institusi pelayanan keperawatan diharapkan hasil
penelitian ini dapat memberikan sumber informasi dalam melakukan perawatan bayi
BBLR terutama dalam peningkatan berat badan bayi BBLR.
Daftar Pustaka: 17 (1990-2008)
Kata kunci : BBLR, Nutrisi, Berat Badan
iii
2008727008 | 10.08 | PERPUSTAKAAN FIK - UMJ | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Not Available (Tidak Tersedia) |
Tidak tersedia versi lain