E-SKRIPSI
Hubungan Pola Asuh Orang Tua, Media Informasi dan Lingkungan Terhadap Resiko Kejadian Penyimpangan Sexual pada Remaja di SMAN 72 Jakarta Utara Tahun 2014
PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
Penelitian, Februari 2014
Karyati
HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA,MEDIA INFORMASI DAN LINGKUNGAN TERHADAP RESIKO KEJADIAN PENYIMPANGANSEXUAL PADA REMAJA DISMAN 72 JAKARTA UTARA
VII BAB + 53 Halaman + 2 Tabel
ABSTRAK
Perilaku seksual adalah segala tingkah laku yang didorong oleh hasrat seksual, baik dengan lawan jenis maupun dengan sesama jenis, faktor-faktor keluarga yang mempengaruhi perilaku seksual remaja meliputi Peranan dan fungsi keluarga, Keluarga memiliki peranan yang sangat penting dalam upaya mengembangkan pribadi anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua terhadap kejadian penyimpangan sexual pada remaja di SMAN 72 Jakarta Utara. Desain penelitian yang digunakan penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel berjumlah 90 siswi responden. Analisa dilakukan secara bertahap yaitu analisa univariat dengan menggunakan distribusi frekwensi dan analisa bivariat untuk mengetahui hubungan variabel indipendent dan variabel dependent. Berdasarkan hasil uji chi square. Hasil penelitian yang diperoleh adalah ada hubungan faktor lingkungan dengan P value = 0,001, media informasi P value 0,008 dengan a = 0,05 sehingga P < 0,05 maka Ho ditolak. Saran untuk orang tua agar selalu memberikan perhatian dan pengawasan kepada buah hatinya agar dapat mencegah terjadinya perilaku menyimpang
Kata Kunci : Remaja, pola asuh orang tua pada remaja, media informasi dan lingkungan.
Daftar Pustaka: 19(2004-2013)
2012727045 | PERPUSTAKAAN FIK - UMJ | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain